Santapan Khas Hari Raya
- weeklypr
- Jun 17, 2019
- 2 min read
Acara silaturahmi dan halal bihalal dengan keluarga tentu belum terasa lengkap jika tanpa adanya aneka masakan khas Lebaran. Masakan Lebaran sudah menjadi tradisi sejak dahulu kala. Biasanya menu makanan yang disajikan memang masakan khas yang memiliki nilai filosofis tersendiri. Misalnya ketupat yang berarti ngaku lepat alias mengakui kesalahan. Berikut ini adalah beberapa menu wajib yang sering di jumpai pada saat lebaran.
Ketupat
Ketupat atau kupat adalah hidangan khas Asia Tenggara maritime berbahan dasar beras yang dibungkus dengan seutas daun berasal dari anyaman daun kelapa (janur) yang masih muda. Ketupat paling banyak ditemui pada saat perayaan Lebaran, ketika umat Islam merayakan berakhirnya bulan puasa.

Opor Ayam
Tidak lengkap rasanya bila ada ketupat namun tidak ada opor ayam. Opor ayam menjadi salah satu masakan yang memang paling nikmat untuk disantap sebagai teman makan ketupat saat lebaran. Potongan daging ayam yang empuk berpadu dengan gurihnya kuah santan membuat hidangan spesial ini selalu digemari. Maka tak heran jika masakan ini menjadi salah satu menu andalan yang disajikan pada momen Idul Fitri.

Rendang Daging
Salah satu masakan andalan lain pada saat hari Raya adalah rendang daging. Rendang ini merupakan masakan tradisional dari Sumatera Barat, masakan ini menjadi salah satu makanan favorit yang digemari oleh masyarakat baik di Indonesia maupun luar negeri. Berbahan dasar santan dengan daging sapi yang diolah sedemikian rupa menjadikan rendang memiliki citarasa yang unik dan enak tentunya.
Selain daging sapi, rendang juga menggunakan kelapa, dan campuran dari berbagai bumbu khas Indonesia di antaranya Cabai, lengkuas, serai, bawang dan aneka bumbu lainya. Rendang memiliki posisi terhormat dalam budaya masyarakat Minangkabau dan memiliki filosofi tersendiri bagi masyarakat Minang Sumatra Barat yaitu musyawarah.

Sambal Goreng Kentang
Sambal goreng kentang merupakan salah satu menu wajib pada saat Lebaran tiba. Menu yang satu ini, campuran kentang dengan berbagai olahan rempah yang nikmat. Biasanya, dicampur juga dengan hati sapi dan pete yang dipotong atau diiris dadu.

naskah : Diva
photographer : Dhita
editor : Nadia
Comments